Selasa, 25 Juli 2017

PPMG Wil II latih 120 Guru BK Pidie dan Penjaskes

Kepala PPMG Wil II dalam arahan kepada 180 peserta mengatakan, guru perlu meningkatkan kompetensinya setiap saat. Peningkatan kualitas diri tidak perlu menunggu pemerintah. Namun pemerintah setiap saat memikirkan bagaimana meningkatkan kualitas bapak ibu.

Hari ini pemerintah melalui PPMG Wil II Dinas pendidikan Aceh melatih bapak ibu dengan menghadirkan fasilitator dari PPPPTK penjaskes dan BK. Lembaga ini merupakan sumber ilmu yang disiapkan oleh pemerintah pusat khusus untuk melatih guru bidang studi penjaskes dan guru bimbingan konseling kata Drs. Muslim. MM.

Semua peserta perlu mengikuti pelatihan ini dengan serius agar dapat meningkatkan nilai UKG bapak ibu. Manfaatkan fasilitas ini untuk meningkatkan kompetensi. Ini kesempatan baik untuk bapak ibu.kata Hamid KTU dalam laporannya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar